Golkar Jakarta Minta Tim Gubernur Anies Dikuliti
Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta, Basri Baco mengaku sepakat dengan pernyataan mantan Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, yang menilai kinerja Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) Anies Baswedan perlu dievaluasi.
"Nah semua siapapun harus ada pengawasnya. DPRD ada pengawas, gubernur ada pengawasnya, TGUPP siapa yang mengawasi? Nah, menilainya gimana kan itu enggak fair juga dong," katanya kepada wartawan, Kamis (31/10/2019).
Baca Juga: Kinerja Gak Sesuai, Tapi Gaji Tim Gubernur Anies Sampai Miliaran, Djarot Minta Evaluasi
Baca Juga: Polemik Lem Aibon Rp82 M, Ternyata Anies Lagi Jahilin Ahok Garis Keras!
Lanjutnya, ia berujar, TGUPP mendapatkan gaji dari APBD DKI Jakarta. Karena itu, dia menilai perlu adanya pengawasan terhadap tim tersebut.
"Dia (TGUPP) juga dapat anggaran dari APBD. Jadi, harus bisa diawasi, evaluasi mengenai kerjanya," ucapnya.
Terkait siapa yang akan mengawasi kinerja dari TGUPP, ia menilai bisa saja dilakukan oleh DPRD.
"Bisa saja (diawasi DPRD-red). Kita minta siapa saja yang mengawasi TGUPP ini, di mana fungsinya membantu masysrakat, bisa enggak dewan mengusulkan sesuatu ke TGUPP atau itu hanya kamuflase dari timses. Atau itu hanya tampungan utang budi kan bisa saja begitu," tukasnya.
Halaman BerikutnyaHalaman:
- 1
- 2
相关推荐
- Warga Purwakarta Antusias Hadiri Roadshow Gapai Kemuliaan
- 留学日本动画专业,你可以选择这几所院校!
- BNPB Serahkan Bantuan Rp1 Miliar Untuk Penanganan Gempa Papua
- 5 Kebiasaan Pagi Hari Ini Bisa Bantu Turunkan Berat Badan
- Polisi Bakal Geledah Rumah Ahmad Dhani, Ini yang Dicari
- Soal Capres dan Cawapres PDIP, Hasto: Harus Dilakukan Secara Detail
- 罗彻斯特理工世界排名情况介绍
- 赫特福德大学学费及生活费一览!